Minggu, 26 Februari 2023

LOMBA MTQ ANTAR SISWA SMP/MTS SE-KABUPATEN BANYUWANGI SIAPKAN GENERASI JUARA MEWANGI

JME - MAMIC XXVI. Milad MAN 4 Banyuwangi hari ke 4 Minggu 26 Februari diisi dengan berbagai perlombaan diantara lomba Tilawatil Qur'an tingkat SMP/Mts. Acara yang dimulai bersamaan dengan olimpiade sains yang juga diikuti siswa tingkat SMP/Mts. Kurang lebih 33 peserta se Banyuwangi berpartisipasi dalam perlombaan ini.

Yuski Afan selaku perwakilan koordinator lomba mengatakan perlombaan ini cukup ketat karena para peserta semuanya memiliki kelebihan tersendiri sehingga membuat para juri juga

kesulitan menentukan sang juara. Namun juri memiliki ketentuan penilaian sesuai dengan tajwid dan irama yang telah ditetapkan dan disampaikan kepada peserta. Lomba MTQ usai dengan durasi waktu hampir 3 jam.

Setelah perlombaan usai dewan juri segera berembuk untuk menentukan peserta terbaik yang akan dinobatkan sebagai juara 1,2 dan 3. Dewan juri pun berembuk cukup panjang hingga akhirnya dewan juri menemukan sang juara. Juara 1 diraih oleh Zanuba Alifa dari SMPN 3 Bangorejo, juara 2 diaraih Kafina Dihani dari Mts Al Amiriyah dan juara 3 diraih oleh Wildan Maulana Mubarok dari Mts Al Furqon. Namun para juara harus sedikit bersabar walaupun juara sudah diumumkan namun pembagian hadiah akan dibagikan pada resepsi puncak milad MAN 4 Banyuwangi pada Senin 27 Februari 2023 esok hari. (Yusuf/Berlian)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar